Skip to main content

The Wolf Who Falling in Love with Little Red Riding Hood - Kagamine Rin Len (Indonesia Translyric)

 Serigala yang Jatuh Cinta dengan Si Kerudung Merah
Produser: Hitoshizuku x Yamasenkai

Adegan yang dimulai, bukanlah sebuah kebetulan
Dari jauh aku lihat, merah yang bergoyang
sebuah bayangan yang kulihat, dihutan yang sangat lebat
Semuanya dimulai dan ku terus berlari

Pertemuan itu 'akhir' di dalam skenario
jadi aku memutar untuk menghindarimu

Ku ingin bertemu, ingin menyapamu
Ingin berbicara dengan mu
kau lemah dan aku yang licik
pertemuan kita adalah akhir
Sunggu kejam dan terkutuk
akhir ini tak akan berubah
Kenapa kau, kenapa aku
Sang Serigala dan Si Kerudung Merah

Ku tahu hari ini kau, melewati jalan ini lagi
dan tak ada yang kulakukan, hanya mengawasimu
Kau sembunyi di pohon, seperti yang sering kau lakukan
aku hanya lewat, pura-pura tak melihat

Mata kita, tak bertemu
Suara kita, tak kan sampai
Hanya nafas ini yang terus menghela

Tak bertemu, tak bersentuh
Tak berbicara, itu tak apa
Kau tak berdaya, aku yang ceroboh
tak apa selama kita disini
Jika pun ini, bukanlah cinta
Tak perlu kata-kata ini lagi
bagaimana pun, bagaimanapu,
akhir ini tak akan bertemu

Kuingin bertemu, ingin menyapamu
Ingin berbicara dengan mu
kau yang manis, dan aku yang lembut
namun pertemuan kita pertanda akhir

berulang kali, berulang kali
berdoa kepada Yang Maha Kuasa
namun sayangnya, namun sayangnya kita
Sang Serigala dan Si Kerudung Merah

Kan ku hibur dirimu, saat kau menangis
Tak yang terulur, gemetaran
Ku cinta padamu, ingin memelukmu
Tapi takkan bisa ku lakukan


Walau berjuang, walau memohon
Cakar dan taring takkan hilang
Lalu ku tunggu, hingga airmatamu hilang
di balik pohon ini

Selalu

Note: Ini Translyric yang dibuat oleh Amesub . Yang penasaran sama lagunya bisa tonton video diatas. Atau masuk ke Channelnya. Jika ada yang salah mohon di maafkan. B. Inggris penulis belum fluent.







Comments

Popular posts from this blog

Filosofi Catur

Hai. Catur adalah sebuah permainan papan yang sangat menarik. Hanya dengan 32 bidak dan buah papan yang berisi kotak hitam putih 8 X 8, kita bisa mengadu kecerdasan dan kecerdikan kita bersama teman yang kita tantang. Selain itu permainan catur tidak pernah membosankan karena tidak ada langkah yang sama yang selalu kita mainkan setiap saat. Kita harus mampu menebak pikiran lawan, menyerang dan bertahan di saat yang bersamaan. Target semua itu hanya satu, yaitu untuk membunuh raja pihak lawan. Suatu hari aku bermain catur dengan seorang teman. Lalu aku sadar beberapa hal yang menarik saat melangkahkan bidak-bidak catur. Lalu aku menemukan bidak catur itu seperti unsur kehidupan dalam diri manusia. Ini unsur-unsurnya. Raja melambangkan nyawa. Sama seperti nyawa manusia, bidak raja dalam permainan catur adalah unsur paling penting sekaligus yang paling lemah. Saat bidak raja mati, maka permainan berakhir. Begitu juga nyawa manusia, saat nyawa manusia pergi, maka kehidupannya

Si Bujang Miskin

Pada zaman dahulu, hiduplah pemuda yang biasa dipanggil Si Bujang Miskin.Walau dia lebih senang dipanggil Si Bujang. Penduduk kampung menyebutnya demikian karena dia seorang pemuda bujang (belum menikah) dan hidup dalam kemiskinan. Dia tinggal bersama Ibunya di sebuah rumah kayu yang dibangun oleh ayahnya. Si Bujang selalu ingat cerita ibunya tentang semangat ayahnya dalam membangun rumah itu. Rumah itu dibangun ayahnya seorang diri saat mengetahui rahim istrinya telah terisi. "Mak, aku mau pergi." ucap Si Bujang. "Mau pergi kemana ?" sahut Maknya. "Mengail ikan. Aku dengar banyak ikan-ikan di sungai dekat sana?" "Untuk apalah nak mencari ikan, beras pun kita tidak punya." "Tapi.." "Lebih baik cari daging rusa di hutan sana. Biar mak yang cari kayu bakar." "Iya Mak." kata Si Bujang tidak membantah. Nasib baik berpihak kepada Si Bujang Miskin. Dia mendapat seekor rusa gemuk dan berhasil menembus

Mistletoe~The Tree of Reincarnation~ - Sebuah cerita baru dari TeamOS

Hai semua. Hari ini aku akan kembali mempromosikan sebuah lagu Vocaloid yang baru rilis akhir-akhir ini. Judulnya Mistletoe ~The Tree Of Reincarnation (selanjutnya akan disingkat Mistletoe). Sesuai judul diatas, lagu ini diproduksi oleh TeamOS (Hitoshizuku dkk), produser yang sama memproduksi Night Series. Jika pada Night Series kita disuguhkan cerita misterius dengan tema drama. Mistletoe hadir dengan cerita drama tragedi dengan tema fantasi kerajaan. Aku mendapat sinopsis Mistletoe World dari Vocaloid Lovers Indonesia . Ini sinopsis singkatnya. Tenang aja gak perlu takut spoiler .   SINOPSIS: 1000 Tahun yang lalu, Dunia diatur oleh para burung berkekuatan Dewa yang disebut Kamidori, yang tinggal di sebuah Surga diatas langit bernama Mistletoe. Mistletoe terhubung ke Bumi dengan sebuah menara raksasa. Kandori menerima harapan dan doa para manusia yang tinggal di Bumi dan mengandung. Permohonan yang pertama adalah "Kebahagiaan", maka lahirlah Burung Biru yang melambangkan